Bangka | mediakorupsinews.com – Meskipun masih tergolong baru di lantik, Hadianto yang menjabat sebagai kepala desa mampu membuat kemeriahan tak kalah saing dengan kepala desa sebelum-sebelumnya.
Pasalnya dalam penyelenggaraan acara adat kali ini, beiau mampu menghadirkan orang-orang penting pemimpin wilayah di sekitar Bangka. Antara lain: Bupati Bangka Barat, H. Sukirman, Camat Jebus, Drs. H. Ihsan Sopani, Kepala Dinas Pariwisata Bangka Barat, Anggota DPRD, Bangka Belitung, serta intansi lain nya.
Acara adat ini merupakan acara turun-temurun yang sering di lakukan oleh kepala desa yang terdahulu. Adapun acara adat tersebut adalah acara sunat massal yang di selenggarakan oleh kepala desa dan para panitia serta dukungan masyarakat setempat.
Dalam hal ini dipimpin langsung oleh Bupati Bangka barat H Sukirman sebagai pembuka acara untuk selama tiga hari kedepan.
Dalam bentuk keperdulian Sorang pemimpin kabupaten, beliau sempat memberi sumbangan secara pribadi berupa uang tunai sebesar Rp5.000.000, kepada panitia demi kelancaran proses acara adat tersebut. Serta mempublikasi kan bahwa masjid yang sekarang sedang berada dalam tahap proses pembangunan mendapat bantuan senilai Rp400.000.000, yang merupakan pengajuan dari desa tersebut (proposal).
Demi kemeriahan acara ini, pemerintahan desa juga mengadakan hiburan, seperti hiburan pesta pernikahan yaitu berupa alat musik band yang untuk menghibur para peserta sunat massal.
“Saya berharap untuk kedepan nya acara ini jauh lebih baik dan hendak nya lebih meriah lagi,” ujar Hadianto, selaku kepala desa.
Meskipun cuaca tidak begitu mendukung, namun tidak membuat para pengunjung dari bermacam desa menjadi terhambat, untuk menyaksikan acara adat tersebut. (Yuhendri)